CARA MEMNGHEMAT KUOTA INTERNET AGAR TIDAK BOROS

CARA MEMNGHEMAT KUOTA INTERNET AGAR TIDAK BOROS
CARA MEMNGHEMAT KUOTA INTERNET AGAR TIDAK BOROS - Kuota merupakan batasan pulsa internet yang akan membatasi pemakaian kamu dalam menggunakan akses internet di smartphone. Sering kali kita akan membeli kuota secara terus-menerus agar tetap dapat menikmati akses internet.
Kebanyakan orang telah mengeluarkan banyak uang dalam sebulan untuk dapat membeli kuota hingga ratusan ribu rupiah. Hal ini bisa dibilang merupakan kebutuhan yang harus dipenuhi karena smartphone memerlukan akses internet di segala aktivitasnya. Nah, berikut adalah cara menghemat kuota internet agar tidak boros :

1. Memakai Batasan Penggunaan Data
Memakai batasan penggunaan data dapat kamu lakukan agar kamu sadar akan pemakaian kuota kamu sehingga kamu tidak akan boros lagi dalam menggunakannya. Kamu dapat mengaturnya mulai dari yang terkecil hingga besar. Jika sudah, maka smartphone kamu nantinya akan memberikan peringatan saat kamu telah mencapai batas penggunaan data yang telah ditentukan sehingga kamu dapat menghemat kuota kamu.

2. Update Aplikasi Hanya dengan WiFi
Update memang diperlukan untuk membuat aplikasi menjadi lebih terkini dan canggih. Untuk melakukan update, akan diperlukan penggunaan data yang sangat banyak sehingga kamu disarankan hanya melakukan update lewat WiFi saja. Hal ini karena WiFi tidak memiliki batasan data sehingga kamu akan bebas dalam melakukan update aplikasi kamu.

3. Mengaktifkan Data Server Fitur Chrome
Dengan mengaktifkan data server pada fitur chrome maka kamu akan dapat menghemat kuota kamu menjadi lebih awet tentunya. Cara mengaktifkannya cukup mudah, kamu hanya perlu masuk ke dalam menu tekan setting, data server dan on. Perlu diketahui bahwa fitur ini hanya dapat digunakan oleh pengguna Google Chrome saja.

4. Matikan Data Saat Tidak Dipakai
Saat smartphone kamu tidak dipakai atau kamu sedang dalam perjalanan sehingga harus menyimpannya di tas, alangkah baiknya agar kamu mematikan data smartphone terlebih dahulu. Jika tidak, maka kuota kamu akan terus berjalan karena smartphone kamu akan tetap melakukan aktivitas internetnya meskipun tidak kamu mainkan. Jadi, kamu dapat mematikan data kamu agar kuota kamu lebih awet dan juga dapat menghemat baterai smartphone kamu.

5. Membatasi Penggunaan Instagram
Instagram merupakan aplikasi yang menciptakan berbagai kejadian viral berupa gambar dan video. Sering kali kita akan membuka instagram dengan sangat lama sehingga membuat kuota kita terpakai dengan sangat cepat dan banyak. Jadi, sebaiknya gunakan seperlunya saja sehingga kuota kamu akan awet dan tidak mudah habis.

Itulah cara menghemat kuota internet agar tidak boros. Semoga bisa membantu.

Comments

Popular posts from this blog

Alasan Kenapa Harga Smartphone Android Turun Drastis

TIPS MEMILIH RAM LAPTOP / KOMPUTER YANG BAIK DAN BENAR

5 Dampak Negatif dari Terlalu Sering Bermain Facebook